Jangan
meremehkan pemberian meski itu hanya sebuah senyuman. Senyuman tulus bisa
membuat orang lain merasa dihargai. Senyuman tulus bisa membahagiakan orang
lain, bahkan senyuman tulus bisa menjadi kunci kesuksesan seseorang.
“Senyummu ke
wajah saudaramu adalah sodaqoh”. (Mashabih Assunnah)
“Jangan
meremehkan sedikitpun tentang makruf meskipun hanya menjumpai kawan dengan
berwajah ceria (senyum)”. (HR. Muslim)
Tiap-tiap
amalan makruf (kebajikan) adalah sodaqoh. Sesungguhnya di antara amalan makruf
ialah berjumpa kawan dengan wajah ceria (senyum) dan mengurangi isi embermu
untuk diisikan ke mangkuk kawanmu. (HR. Ahmad)
Perusahaan-perusahaan
besar selalu menganjurkan senyum kepada para karyawannya. Siapa tidak kenal
Walt Disney, perusahaan Film Animasi ini terkenal hingga ke seluruh dunia. Anda
mengaku orang dewasa, namun anda pasti kenal dengan film anak-anak seperti
Mickeymoush, Donalduck, atau Tweety.
Film-film lucu itu mendunia berkat kreatifitas Walt Disney ini. Namun ternyata,
bukan sekedar karena kreatifitas yang membuat produk-produknya dikenal
orang-orang—karena falsafah di perusahaan itu yang mengharuskan karyawannya
untuk memberikan senyuman.
“Kita mencari orang-orang yang
menaruh senyum pada suara-suara mereka. Ini sangat penting bagi keberhasilan
perusahaan. Selama ini, para karyawanlah yang membuat Disney seperti apa adanya
sekarang. Contohnya, pembersih jalan-jalan dan penghias taman di taman-taman
Disney paling banyak mendapatkan pertanyaan. Mereka harus bisa memberi jawaban
dengan sebuah senyum di wajah mereka. Kita haus ingat bahwa kita berada dalam
bisnis yang ramah kepada orang-orang. .” Kata Tony Altobelly, salah satu orang
penting dari perusahaan itu.
“Senyummu di hadapan saudaramu
adalah sedekah” Sabda Rasululloh Saw.
Sembilan dari sepuluh orang yang
baru Anda temui akan langsung mencintai dan menyaukaimu, jika pada detik
pertama Anda bertemu dengannya, Anda berikan senyuman kepadanya. Lihatlah,
mereka akan langsung menyukaimu, dan membalas senyumanmu. Ini menjadi salah
satu cara menciptakan kesan baik tentangmu di hadapan orang lain.
Namun satu hal perlu dicatat.
Bukan balasan senyuman mereka yang kita harapkan. Yang kita harapkan adalah
kebahagiaan dalam hati mereka, yang dengan begitu, Alloh akan menyukai kita
karena berhasil memberikan kebahagiaan kepada orang lain. “Amalan yang paling
utama adalah memasukkan kebahagiaan ke dalam hati orang mukmin.”
No comments:
Post a Comment